Monthly Archives: September 2013

Dia yang Pelupa

untidyAku punya teman yang pelupa parah. Sering lupa menaruh barang-barangnya sendiri. Akibatnya, banyak barang-barangnya hilang sementara. Dia kehilangan dua sandal jepit di kantor. Padahal selama ini gak ada sejarahnya temen-temen kehilangan sandal ataupun alas kaki lain. Mungkin nggak hilang, hanya lupa menaruh di mana. Kok bisa sandal dipakai sampai hilang? Bisa dimaklumi karena seringkali dia di ruang kerja tak pakai alas kaki sama sekali. Entah males pakai atau kenapa. Hihi.

Dia sering banget nyari-nyari chargernya. Karena sering ngecas HP pindah-pindah, dia pun lupa kapan terakhir menggunakannya. Sering lupa hari. Bisa dilihat dari seringnya dia salah kostum. Seragam senin dipakai hari Selasa. Seragam Selasa dipakai hari Kamis. Bahkan, ia juga pernah lupa ke kantor tak bawa laptop padahal semua materi kerja di sana. Akibat sifatnya lupa ini, dia sering meninggalkan jejak di semua meja orang. Kadang buku, pulpen, charger, dll. Setiap dia dari meja orang ada saja yang ketinggalan.

Barusan dia bolak-balik kehilangan kopi. Dia barusan menyeduh kopi dan lupa naruh di mana. “Tadi kopiku mana ya?” keluhnya sambil bolak-balik turun tangga. Karena seringnya ia lupa meninggalkan HP, kadang ada temen yang iseng mengganti status FB atau BBMnya. Diganti status yang centil-centil, padahal dia cowok.

Melihatnya antara prihatin, lucu, dan entah harus bagaimana menyikapinya. :D. Untungnya sejauh ini, pelupanya tak mempengaruhi kinerjanya. Ia tetap produktif dan bertanggung-jawab. ^_^. Satu lagi, dia sering mengubah meja kerjanya. Mulai dari menghadap ke barat, timur, selatan, utara, sampai digeser-geser sana-sini hingga terakhir persis di ujung tangga. Karakternya cocok banget dibuat tokoh komik. Huahah. Kupikir karakter seperti itu hanya ada dalam komik, ternyata ada di kehidupan nyata.

Refreshing sejenak dari naskah-naskah berat.

Cibubur, 24 September 2013

Leave a comment

Filed under Activities, Lifestyle